Infrastruktur Telekomunikasi Terus Dibangun Oleh Pemerintah Indonesia

fiber optik

Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny G. Plate menegaskan pemerintah akan terus membangun infrastruktur telekomunikasi di Indonesia terutama infrastruktur last mile berupa fiber optik.

“Masih ribuan kilometer fiber optik yang harus kita bangun,”kata Menteri Johnny dalam Forum Pimred: Diskusi Bareng Bang Johnny di Hotel Crowne Plaza Jakarta, Jakarta Selatan, Senin (9/12/2019).

Menteri Kominfo menceritakan pemerintah selama 5 tahun terakhir telah bekerja keras dalam membangun infrastruktur telekomunikasi dan digital. Ketersediaan infrastruktur tersebut penting karena saat ini sedang terjadi transformasi di segala bidang dari dunia fisik ke digital.


“Kita bertransformasi, bermigrasi menuju bangsa digital ini, perlu kerja yang luar biasa dari kita sekalian,” ujar Johnny.

Hal lain yang perlu dipersiapkan oleh Kementerian Kominfo, menurut Menteri Johnny adalah upaya memperbaiki pengelolaan frekuensi untuk menyambut datangnya teknologi 5G.